BANGKA - Kepala DKPUS Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Rakhmadi terus melakukan sejumlah langkah bagaiman memayarakatkan literasi di daerah tersebut.
Salah satu strateginya yaitu menjadi narasumber dalam Dialog Interaktif "Membumikan Literasi di Babel Melalui Program Literasi" yang disiarkan secara live melalui Pro 1 RRI Sungailiat, Kabupaten Bangka, Kamis (4/7/2024) siang.
Rakhmadi memaparkan bahwa indeks literasi di Bangka Belitung saat ini terus mengalami peningkatakan jika dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.
Disebutkannya, masyarakat patut bangga, prestasi yang diraih Bangka Belitung, untuk Indeks Pembangunan Literasi Masyarakat (IPLM) pada tahun 2023 sebesar 77,50.
Raihan angka tersebut, katanya, menempatkan Bangka Belitung di posisi 3 tingkat nasional. “IPLM Bangka Belitung ini, berada di peringkat 1 untuk wilayah Sumatera,” ujarnya.
Untuk mendokrak literasi ini, langkah yang dilakukan DKPUS Provinsi Babel, kata Rakhmadi, yaitu dirinya bersama Tim DKPUS Babel menyambangi Kepala Daerah Bupati yang ada di Babel.
“Kita menemui kepala daerahnya untuk meminta mereka mendukung literasi di daerahnya masing masing. Ini sudah kami lakukan di awal kepemimpinan kami di DKPUS Babel,” ungkap Rakhmadi.
Langkah lainnya, memobilisasi perpustakaan keliling melalui mobil pusling DKPUS Babel ke sejumlah titik di kabupaten/kota, termasuk di event-event Gubernur, atau Perangkat Daerah Pemprov Babel.
Selanjutnya, menggelar sejumlah Lomba, diantaranya Lomba Bertutur, Lomba Perpustakaan SMA/SMK/MA terbaik, dan langkah lainnya.
Langkah-langkah yang dilakukan oleh DKPUS Babel dalam membumikan literasi di Babel tidak akan bisa berjalan, tanpa adanya dukungan dari berbagai unsur, baik dari Kepala Daerahnya, instansi-instansi baik negeri maupun swasta, komunitas literasi, dan para orang tua.
- 38 reads