Primary tabs

Sekda Minta Masyarakat Tingkatkan Produktivitas Berliterasi

DKPUSBABEL, PANGKALPINANG - Sekretaris Daerah Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Sekda Babel), Naziarto, berharap dukungan duta baca yang diselenggarakan oleh Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (DKPUS) dapat meningkatkan produktivitas berliterasi peserta, di tengah pandemi covid- 19.

Ia menegaskan, kemampuan berliterasi mencerminkan diri seseorang, karena dilihat dari kemampuan berbahasa.

"Kalau bisa berliterasi yang baik, mencerminkan diri, dari bahasa yang diucapkan cerminkan kehidupan seseorang, setiap kata menunjukkan kepribadian, semakin mempunyai literasi yang baik, akan mampu menulis dengan baik, kalau mampu menulis dengan baik itulah kata hatinya lagi, pemikirannya dalam tulisan, " ujarnya, ketika membuka sosialisasi di Hotel Pia, Selasa (10/11/2020).

Di tengah pandemi ini, Sekda meminta masyarakat untuk banyak-banyak membaca dan meningkatkan produktivitas berliterasi, sehingga semakin memiliki pemahaman dan pengetahuan yang lebih baik.

"Semakin banyak orang membaca semakin banyak yang belum kita ketahui. Sebab, hanya keranjang ilmu yang semakin diisi semakin kosong," ulasnya.

Kepala DKPUS, Asyraf Suryadhin, menegaskan, kemampuan membaca dan berliterasi yang baik, akan mempengaruhi kepribadian jadian seseorang.

"Akan kelihatan orang yang suka membaca dan yang tidak, itu bisa terlihat dari kemampuan dirinya, keterampilan, prilaku, cara dia berkomunikasi dan minimal prilaku akan mengalami perubahan, " jelasnya.

Dengan membaca dan berliterasi ini, ia juga mengajak semakin banyak membaca setiap hari. Apa saja, sambungnya, boleh dibaca, bukan sekedar membaca buku, tetapi sumber lain yang bisa meningkatkan literasi masyarakat.

Ketua panitia, Agus Efandi, kegiatan ini bertujuan, meningkatkan koordinasi sinergi pusat dan daerah dalam pembangunan perpustakaan sebagai sarana pembelajaran masyarakat sepanjang hayat.

"Meningkatkan minat baca masyarakat melalui perpustakaan, meningkatkan akses layanan perpustakaan  kepada masyarakat, serta meningkatkan peran perpustakaan daerah melalui pengembangan sumber daya perpustakaan, dan mentransformasi literasi menjadi lebih baik," tukasnya.

Kegiatan ini, diikuti 30 peserta, dari mahasiswa, pegiat literasi, pustakawan, perpustakaan sekolah dan terkait lainnya. Sosialisasi diisi oleh narasumber yang ahli, diantaranya Kepala DKPUS yang juga Ketua Ikatan Pustakawan Babel, Asyraf Suryadhin, Duta Baca Babel Annisa, dan Pegiat Bahasa Angela Qorim.

Sumber: 
DKPUS BABEL
Penulis: 
Ahmad
Fotografer: 
Ahmad
Editor: 
Ahmad
Bidang Informasi: 
DKPUS