Primary tabs

Sekdis Yopi Ingatkan Pegawai DKPUS Tingkatkan Disiplin

PANGKALPINANG – Pegawai di Lingkungan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (DKPUS) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Selasa (24/09/2024) kembali melaksanakan Apel Pagi, yang berlangsung di halaman tengah Kantor DKPUS Babel, Jalan Jenderal Sudirman, Pangkalpinang.

Dalam Apel Pagi yang diikuti para pegawai Sekretariat dan Bidang Kearsipan DKPUS tersebut, Sekretaris DKPUS (Sekdis), Yopi Wijaya yang menjadi Pembina Apel, mengingatkan lagi para pegawai baik ASN maupun PHL, untuk meningkatkan disiplin.

“Mari kita sama-sama tingkatkan disiplin, baik dari sisi masuk kerja hingga kinerja kita. Dengan begitu maka program kegiatan yang telah ditetapkan dapat terlaksana sesuai waktu perencanaan,” ujarnya.

Yopi juga mengatakan, Apel Pegawai salah satu bagian yang telah diatur oleh Pemprov Babel. Karena, menurutnya, apel bisa menjadi ajang silaturahmi dan saling tukar informasi bagi pegawai.

 Selain soal disiplin, Sekdis Yopi turut mengajak semua bidang yang ada di DKPUS untuk menggenjot pelaksanaan kegiatan, sehingga realisasi atau serapan dapat tercapai maksimal.   

Sumber: 
DKPUS Babel
Penulis: 
Ahmad
Fotografer: 
Ahmad
Editor: 
Ahmad
Bidang Informasi: 
DKPUS